07/08/13

Kata Yang Paling Sering Diucapkan Pada Saat Puasa dan Lebaran

Karena sekarang sedang pada masa puasa dan lebaran maka tulisannya pun temanya berkaitan dengan masa puasa dan lebaran. Pada masa puasa dan lebaran tentu saja ada perubahan di lingkungan sosial kita, mulai dari kegiatan, bahasa, dan makanan.

Pada masa puasa dan lebaran ini ada beberapa kata yang sering kita dengar dan kata-kata ini hanya sering kita dengar pada bulan puasa dan lebaran. Kata-kata itu antara lain :

1. Mudik

    Kata mudik menjadi sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia, karena banyak masyarakat Indonesia yang merantau ke daerah lain, sehingga pada saat menjelang lebaran mereka beramai-ramai melakukan eksodus ke kampung halaman agar bisa merayakan lebaran bersama keluarga.

2. Tiket

Kaitan kalimat Mudik adalah tiket, karena tidak semua orang bisa pulang dengan mobil pribadi, maka banyak para pemudik yang membeli tiket angkutan, bisa tiket pesawat, bus, kapal laut, kereta api, dll.

3. Zakat

Sebelum merayakan idul fitri umat muslim wajib membayar zakat, maka kata ini banyak juga diucapkan pada saat menjelang lebaran.

Itu saja menurut saya kata-kata yang paling banyak diucapkan di media dan perbincangan sehari-hari dilingkungan pada saat bulan puasa dan menjelang hari raya Idul Fitri. Anda memiliki kata lain ? silahkan dishare disini ya ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...